Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2015

Instagram for Business Dummies

Produktivitas masyarakat Indonesia di dunia digital terbilang cukup tinggi. Hal ini dibuktikan dengan seringnya Indonesia jadi sasaran pertama untuk peluncuran produk-produk gadget hasil produksi terbaru berbagai Negara maju.        Dengan keberadaan gadget, kini kehidupan seperti ada dalam genggaman, mulai urusan pekerjaan, pergaulan hingga urusan pribadi dan rumah tangga bisa terbantu dengan mudah atas keberadaan teknologi internet dalam gadget. Lazim kiranya di masa sekarang, satu orang memiliki lebih dari satu akun social media untuk melengkapi kehidupannya di dunia digital tersebut. Salah satunya adalah instagram.         Ya, sebagian besar orang mengenal instagram sebagai social media yang digunakan untuk mengunggah foto yang dapat diedit dengan instan untuk menyajikan efek klasik. Namun sekali lagi, produktivitas masyarakat yang begitu besar di dunia digital yang lebih umum kita sebut sebagai netizen, juga telah menggunakan social media seperti instagram sebagai

Mencitrakan "Pencitraan"

Ketika blog ini ditulis, masih sering penulis melihat tanggapan atas berita presiden Jokowi blusukan ke beberapa daerah disebut "ah itu kan cuma pencitraan doang". Begitu pula kalau ada seseorang yang memposting profil dirinya di media sosial dengan tampilan foto yang sedang nongkrong di restauran mahal atau naik mobil keren, masih sering disebut "paling-paling itu cuma pencitraan" oleh rekan yang lain di media sosial. Sekarang, dengan pernyataan seperti itu, apa arti "pencitraan" dalam benak Anda?  Kini bila dengar kata "pencitraan" kita jadi berpikir segalanya hanya pura-pura atau tidak sungguh-sungguh ada atau kegiatan yang dilakukan tidak secara substansi alias hanya di permukaan (saja). Penulispun kembali bertanya, sebegitu burukkah sebuah "Pencitraan"? Dalam ilmu komunikasi, Huddleston menyatakan, pencitraan  adalah serangkaian kepercayaan yang dihubungkan dengan sebuah gambaran yang dimiliki atau didapat dari pengalama

SELVIO: Jawab Keinginan Penggemar Selfie

Sudah menjadi trend saat ini untuk membuat foto gift away yang langsung jadi di berbagai event seperti gathering, seminar atau pesta pernikahan. Biasanya studio foto menyediakan satu booth khusus di lokasi acara dengan fotografer dan mesin cetak foto instant. Kini dengan cara yang lebih ekspresif, Selvio hadir untuk menjawab kebutuhan para penggemar acara foto bersama maupun selfie di berbagai kesempatan tanpa harus mengantri di photobooth dan tidak terpatok pada satu background saja.      Sebagai brand yang mengusung cetak foto instant, Selvio membuat agenda berfoto menjadi lebih mudah. Contohnya hanya dengan cara mengupload foto di suatu acara yang melibatkan Selvio melalui akun Instagram atau Twitter dan memberinya tanda tagar tertentu seperti #SelvioAndFriends maka otomatis foto Anda akan tercetak di kertas maksimal ukuran 4R dengan diberi bingkai overlay sesuai dengan acara yang Anda hadiri, seru bukan?      Selvio, brand asli Indonesia yang dimiliki oleh PT Adidaya Mediatama