Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2015

Gengsi Sales Executive

Citra pekerjaan sales sempat mendapat stigma negatif (dalam pandangan penulis) di kurun waktu tahun 90-an hingga awal 2000-an. Apa hal yang melatarbelakangi itu? Kemungkinan dikarenakan cara kerja atau strategi berjualan yang agresif (mendesak). Sebagai contohnya adalah hal yang pernah dialami penulis ketika masih kecil. Saat itu pintu rumahnya diketuk oleh seorang sales pisau dapur. Mbak-mbak sales ini menyapa dengan memberikan kuis: "Adek, apa nama negara yang terkenal sebagai produsen jam tangan?" dengan spontan oleh penulis yang baru berusia sepuluh tahun dijawab "Jerman". Kemudian sales tersebut menyampaikan bahwa "si adek" berhak mendapatkan jam tangan digital gratis dengan cara membeli seperangkat pisau dapur senilai Rp. 100.000.      Itulah yang penulis sebut sebagai strategi komunikasi yang agresif atau mendesak: kalau mau dapat hadiah ya harus beli produk utamanya. Pada akhirnya di setiap kompleks perumahan atau gang-gang perkampungan kemu

Perencanaan Media (Sosial)

Melakukan promosi di media konvensional seperti televisi, radio, koran dan sebagainya tentu memerlukan biaya yang bisa dibilang cukup besar. Bagi pelaku bisnis start up maupun UMKM tentu hal ini menjadi hal yang perlu dipikirkan berkali-kali untuk mengeluarkan budget dalam pembelanjaan iklan atau promosi di media. Namun dengan semakin maraknya media sosial, usaha yang baru merintis tidak terlalu pusing lagi memikirkan cara berpromosi karena media jenis ini dapat menjadi sarana berpromosi secara gratis.       Tentu saja ada hal yang perlu dipahami supaya cara berpromosi kita di media sosial ini bisa berhasil. Dengan melihat apa yang sudah dilakukan oleh pelaku start up sebelumnya, berikut penulis rangkum cara perencanaan media sosial yang dapat dicontoh: Identifikasi Target        Kenali produk yang ingin kita promosikan, apakah target konsumennya perempuan dengan range usia tertentu, remaja putra dan sebagainya. Lihat perilaku target market kita di media sosial, mereka lebih s

Segarnya Pasar Muslim Indonesia

Syariah di dunia marketing saat ini tidak hanya bertindak sebagai arahan atau standardisasi untuk keabsahan suatu merk yang dibangun atau dibentuk sesuai kaidah dan ajaran agama islam saja. Syariah menjadi label yang muncul dalam ekspektasi audiens sebagai bagian dari produk atau merk yang layak mereka konsumsi. Keberadaan syariah sebagai label di dunia marketing ini, bagi penulis kemudian telah memunculkan insights atau beberapa pandangan para audiens akan merk yang mereka konsumsi sebagai berikut: Harus Syar'i (Halal): Karakteristik konsumen yang menginginkan hal-hal murni syariah. Audiens tipikal ini memiliki konsen untuk berusaha mematuhi ajaran yang disampaikan sesuai syariat Islam, tingkat ke-halal-an produk dan merk yang dikonsumsi-pun akan diperhatikan secara detil. Dalam dunia perbankan misalnya. Seorang konsumen yang menuntut totalitas syariah bisa saja mengajukan pertanyaan detil mengenai konsep bagi hasil bank tersebut. Bahkan bisa saja ketika dia menyimpan uang